Berita

Penerimaan Mahasiswa Baru: IAIN Papua Gelar Pelatihan Pengisian PDSS

(iainfmpapua.ac.id) –  Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar Pelatihan Pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) Seleksi Prestasi Akademik Nasional-Peruruan Tingi Keagamaan islam Negeri (SPAN-PTKIN) di Aula Perpustakaan Lantai 3 IAIN Fattahul Muluk Papua, Selasa 20 Januari 2026.

Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua, Dr. H. Marwan Sileuw, S.Ag., M.Pd, dalam sambutannya menegaskan peran strategis operator sekolah dalam dunia pendidikan. “Sebagai aktor pendidikan, para operator sekolah memiliki tugas dan tanggung jawab yang besar dan luar biasa,” ujarnya. Ia menambahkan bahwa pelatihan ini menjadi bentuk komitmen perguruan tinggi dalam memastikan seluruh sekolah dapat mengakses jalur SPAN-PTKIN untuk mendaftarkan siswanya kuliah di IAIN Fattahul Muluk Papua.

Menurut Rektor, transformasi pendidikan menuntut sekolah untuk adaptif terhadap teknologi. “Dunia pendidikan kita tidak lagi sama. Sekarang sekolah diminta melek teknologi dan aktif dengan IT dan AI. Itulah pentingnya kita hadir di sini untuk bersinergi,” jelasnya.

Lebih lanjut ia menekankan bahwa sinergi tersebut membuka peluang besar bagi siswa berprestasi dari keluarga kurang mampu. “Dengan mendaftarkan sekolah secara online, kita membuka kesempatan bagi siswa yang memiliki prestasi namun terbatas secara ekonomi untuk berkuliah di PTKIN, karena jalur SPAN ini gratis dan tanpa tes, cukup seleksi nilai rapor,” tegasnya.

Dalam kesempatan berikutnya, Kepala Subbagian Layanan Akademik dan Kerja Sama Erlin Dianawati, M.H, menjelaskan alur penerimaan mahasiswa baru di PTKIN. “Rangkaian PMB di PTKIN ada tiga jalur, yakni SPAN, UM-PTKIN, dan Mandiri. Saat ini kita mulai dengan SPAN-PTKIN, di mana seluruh sekolah wajib mendaftar terlebih dahulu sebelum siswa dapat mengikuti jalur ini,” jelasnya.

Ia memberikan apresiasi kepada sekolah yang telah menyelesaikan tahapan PDSS. “Ini menunjukkan komitmen sekolah untuk memastikan para siswa dapat mengambil kesempatan terbaik melalui jalur prestasi ini,” ungkapnya.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman teknis kepada para operator sekolah terkait tata cara pengisian PDSS sebagai syarat utama pendaftaran siswa melalui jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN).

Pelatihan Pengisian PDSS SPAN-PTKIN 2026 ini diikuti oleh 20 sekolah yang berasal dari Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, dan Kabupaten Keerom. (Za/Is/Her)

Sharing Is Caring

Leave a Reply