Berita

Promo Prodi, PGMI Marakkan Filter Instagram

(iainfmpapua.ac.id) –  Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua kembali membuat promo keberadaan program studi dengan metode pendekatan teknologi. Dosen Prodi PGMI, Fajar Dwi Mukti, M.Pd mengatakan bahwa pihaknya merasa perlu membuat cara yang unik dalam mempromosikan prodi di jaman sekarang.

Kolase Tangkapan Layar Filter IG Promo PGMI

“PGMI IAIN Papua membuat filter instagram di video sebagai bentuk pendekatan kekinian kepada masyarakat luas,” imbuhnya kepada Tim Humas IAIN Fattahul Muluk Papua, 22 Juni 2021. Filter tersebut dibuat, lanjutnya, untuk memperkenalkan prodi PGMI IAIN Papua dengan konsep kekinian (now). Tujuannya, untuk memberikan pesan bahwa PGMI memiliki teknologi yang bisa bersaing dalam pembelajaran perkuliahan.

“Ide awal pembuatan filter instagram tersebut adalah melihat kecenderungan anak muda bermain instagram, sehingga pihak prodi ingin melakukan pendekatan kekinian untuk merespon gejala tersebut,” paparnya.

Metode promosi tersebut disambut baik di lingkungan Prodi PGMI. “Para pengguna antusias dalam menggunakan filter tersebut, para mahasiswa PGMI dan staff IAIN Papua menerapkan filter tersebut dalam rangka membantu mempromosikan Prodi PGMI agar dikenal masyarakat luas,” terangnya. 

Filter instagram yang digunakan memiliki isi tentang prospek pekerjaan setelah lulus dari PGMI. “Cara kerja fitur tersebut memanfaatkan teknologi AR atau augmented reality, kemudian akan tampak secara random pekerjaan mahasiswa yang akan didapat setelah lulus kuliah,” jelasnya. Menurutnya, persyaratan yang penting untuk menggunakan fitur tersebut adalah memiliki smartphone yang mengsupport aplikasi Instagram.

Ketua Program Studi (Kaprodi) PGMI Didik Efendi, M.Pd menyambut baik metode promosi yang unik tersebut. “Ini merupakan langkah konkret menjadi prodi yang berbasis teknologi, mungkin di luar sana sudah banyak dipergunakan cara seperti ini, tetapi di lingkungan mahasiswa Papua, belum banyak yang menggunakannya,” paparnya. Inovasi seperti ini penting, tambahnya, agar semua pihak dapat termotivasi dalam berkarya lebih untuk peningkatan kualitas prodi PGMI. “Kami senang untuk dapat sharing berbagai hal seputar penggunaan aplikasi dan teknologi dalam pembelajaran, silahkan kontak ke nomor HP 085254708917,” tutupnya.

Ajang model promo tersebut kini mulai diterapkan oleh sivitas akademik IAIN Papua di akun instagram masing-masing.  (Za/Is/Zul/Her/Ran)

Leave a Reply