Berita

Sajikan Trik Raih Skor IELTS Tinggi, Prodi Tadris Bahasa Inggris Gelar Webinar

(www.iainfmpapua.ac.id) – Program Studi (Prodi) Tadris Bahasa Inggris Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua menggelar Webinar ‘Pelatihan Internasional English Language Testing System (IELTS) – Trik Jitu Melejitkan Skor IELTS’, 26 September 2020. Dalam sambutan pembukaan webinar, Wakil Dekan I Fakultas Tarbiyah Dr. Zulihi, M.Ag mengatakan Kementerian Agama telah menyiapkan berbagai program beasiswa bagi mahasiswa untuk melanjutkan studi di luar negeri. “Ada banyak persyaratan yang harus disiapkan salah satunya dengan sertifikasi kemampuan berbahasa Inggris atau biasa disebut dengan IELTS International English Language Test System,” ujarnya.

Tangkapan layar webinat Tadris Bahasa Inggris

Dalam konteks itulah, maka Webinar yang dilaksanakan oleh Program Studi Tadris Bahasa Inggris kali ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh dosen muda dari internal kampus ataupun di luar kampus. “Webinar ini penting untuk menambah wawasan, mengetahui trik-trik strategi dalam menyelesaikan test IELTS,” jelasnya. Menurutnya, Fakultas Tarbiyah mendorong para dosen muda Prodi Tadris Bahasa Inggris untuk meningkatkan kompetensi di bidangnya sehingga dapat bersaing secara kompetitif dengan perguruan tinggi lainnya.

Ketua Prodi Tadris Bahasa Inggris Fakultas Tarbiyah IAIN Fattahul Muluk Papua, Syamsir Bin Ukka, M.Pd menerangkan, webinar ini bertujuan menerapkan seminar berekuivalensi IELTS yang efektif untuk meningkatkan kemampuan penguasaan Bahasa Inggris. “Kami juga ingin memberikan pengalaman peserta dalam trik meraih Score Test IELTS minimal 6.0,” tuturnya.

Dalam materinya, Muhammad Ahkam Arifin, M.Sc, M.App.Ling dari University of Edinburg Melbourne Australia, memberikan trik dalam menjawab tes writing dan reading. “Trik menjawab pertanyaan dalam tes Reading, salah satunya penguasaan grammar penting dalam trik menemukan jawaban dalam teks bacaan,” urainya. Sedangkan Pemateri lain, Andi Miftahul Maulidil Mursyid, M.Pd, M.Ed, dari University of Adelaide membahas trik-trik penggunaan kosakata dalam speaking yang natural dan tidak menggunakan bahasa slang.

Webinar ini juga diikuti beberapa peserta dari luar negeri. Oloruntoyin Sefiu Taiwo dari Ladoke Akintola University of Technology Nigeria mengaku sangat berbahagia dapat mengikuti Webinar dari Prodi Tadris Bahasa Inggris IAIN Fattahul Muluk Papua. “Saya kagum semangat mahasiswa di sana untuk meraih kesempatan belajar ke luar negeri,” ungkapnya. Ia menginginkan agar Fakultas Tarbiyah juga dapat menggelar Webinar dengan tema Cyber Security atau Era Industry 4.0. (Min/Zul/Her/Ran).

Leave a Reply