Berita

Setiap Unit Harus Percepat Realisasi Anggaran

(iainfmpapua.ac.id) – Setiap unit di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua diharapkan dapat mempercepat proses realisasi pagu anggaran. Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua Prof. Dr. H. Idrus Alhamid, S.Ag, M.Si menyampaikan hal ini dalam ‘Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Penyerahan Pagu Anggaran Tahun 2022’ di ruang rapat kampus, Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 8 Februari 2022.

“Karena ini merupakan tanggung jawab bersama dari masing-masing unit, sehingga diharapkan setelah penyerahan pagu anggaran ini bisa mulai disusun dan diterapkan plannya,” paparnya. Ia meminta seluruh dekan di fakultas dan kepala unit agar segera berkoordinasi dengan segenap sumber daya masing-masing. Menurut Rektor, koordinasi juga harus dikerjakan untuk mengambil langkah-langkah terkait program atau kegiatan yang masih diberi tanda bintang dalam dokumen pagu anggaran. “Silahkan koordinasi dengan tim pengelola keuangan,” imbuhnya.

Sebelumnya, Kepala Biro (Karo) Adminstrasi Umum, Akademik dan Keuangan, Dr. H. Moh. Junaidin, MA berharap semua pihak dapat mempelajari isian alokasi anggaran yang ditetapkan. “Agar ke depannya dapat menggunakan anggaran yang ditetapkan dengan amanah,” terangnya.

Di sisi lain, Karo meminta semua elemen di kampus agar tetap menjaga kesehatan fisik dalam melaksanakan aktifitas atau kerja harian. “Ada beberapa edaran dari instansi terkait tentang pelaksanaan work from home ataupun alternatif pengurangan jam kerja, nanti akan kita bahas dan kita tetapkan yang terbaik dengan pertimbangan efektifitas perkuliahan di kampus,” terangnya.

Rektor menyerahkan pagu anggaran kepada para dekan dari Fakultas Syariah (Hukum), Fakultas Tarbiyah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), dan Direktur Program Pascasarjana. Selain itu, Pagu anggaran juga diserahkan kepada Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Lembaga Penjaminan Mutu, Satuan Pengawas Internal, Unit Teknologi Informasi dan Pangkalan Data, Perpustakaan, dan bagian lainnya.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan. (Za/Is/Zul/Her/Ran)

Leave a Reply