(iainfmpapua.ac.id) – Para wisudawan hendaknya mengedepankan nilai-nilai agama dalam menjalani kehidupan di masyarakat. Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua, Dr. H. Marwan Sileuw, M.Pd menyampaikan hal ini dalam ‘Sidang Senat Terbuka dalam Rangka Wisuda Angkatan IV IAIN Fattahul Muluk Papua Tahun 2022’, di Aula Kampus, Jalan. Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 15 Oktober 2022.
“Penting untuk selalu menjaga akhlak, serta menjunjung tinggi nilai-nilai Islam di manapun anda berkiprah sebagai lulusan dari kampus yang mengedepankan nilai-nilai agama,” tuturnya. Selain itu, para alumni diharapkan mampu memenuhi tuntutan masyarakat sesuai dengan bidang keahlian dan keilmuannya masing-masing. Menurutnya, wisuda merupakan puncak dari selesainya proses pendidikan di perguruan tinggi. “Hari ini anda sudah menjadi lulusan sarjana dan magister setelah melalui proses belajar yang panjang melalui ujian dan tantangan,” terangnya. Harapannya, para lulusan sarjana dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang magister. “Dan lulusan magister dapat melanjutkan ke jenjang doktor dengan harapan ilmu yang diperoleh dapat dikembangkan lebih baik untuk mendapat derajat mulia dari Allah SWT,” pungkasnya.
Dalam sambutan sebelumnya, Gubernur Provinsi Papua mengapresiasi pelaksanaan wisuda IAIN Fattahul Muluk Papua Angkatan IV. “Ini membuktikan bahwa IAIN Papua yang merupakan satu-satunya kampus Islam negeri di Papua telah ikut berkontribusi terhadap pelaksanaan pembangunan di tanah Papua khususnya dalam bidang pendidikan dan pengembangan SDM,” papar Gubernur yang diwakili staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, Hukum Dan Politik Triwarno Purnomo, S.STP, M.Si. Menurutya proses perkuliahan telah dilalui dengan berbagai perjuangan dan tantangan. “Meluluskan wisudawan juga memerlukan proses panjang mulai dari proses belajar mengajar dan pembinaan mahasiswa sehingga hari ini merupakan moment yang penting untuk mengapresiasi semua proses itu,” jelasnya. Triwarno juga berpesan agar IAIN Papua terus bisa meningkatkan kualitas para tenaga pendidik. “Sehingga dapat memberikan kontribusi yang lebih besar lagi di masa depan,” tuturnya. Di sisi lain, Gubernur memberikan gambaran perkembangan dan pertumbuhan ekonomi secara global yang memiliki dampak pada perkembangan ekonomi lokal. “Karenanya untuk menjawab tantangan tersebut diperlukan para lulusan yang gigih dan tangguh, setelah menyandang gelar sarjana dan magister dan berbaur kembali dengan masyarakat di Papua,” tuturnya. Harapannya, lembaga serta para lulusan dapat membangun komunikasi di tanah Papua untuk dapat saling menghormati dan menghargai satu sama lain. “Dalam rangka mewujudkan Papua tanah yang damai dan menyatukan langkah dan tekad mewujudkan visi Papua bangkit, mandiri dan sejahtera yang berkeadilan,” pungkasnya
Dalam pembacaan SK wisudawan, Kepala Biro Administrasi Umum, Akademik, dan Keuangan IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. Basman, M.Ag menerangkan bahwa Wisuda Angkatan IV Tahun 2022 ini meluluskan 196 mahasiswa dari Fakultas Tarbiyah, Fakultas Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, dan Program Pascasarjana. Sidang Senat Terbuka ini juga diisi dengan Ikrar Alumni dan penampilan seni oleh wisudawan. Kegiatan ini dihadiri para anggota senat, guru besar, pejabat dan sivitas akademik di lingkungan IAIN Fattahul Muluk Papua.(Za/Is/Zul/Her/Ran)